Selasa, 17 April 2012


Tugas Grafika Komputer 
Membuat Translasi, Skala dan Rotasi dengan menggunakan Processing

Translasi

Membuat translasi persegi panjang dengan
Panjang  : 200
Lebar     : 100
Nilai Translasi Vektor (250,150)
tx : 250
ty: 150
dalam processing dituliskan dengan perintah translate (250,150)
Listing Translasi :
void setup()
{
  size(600,500);
  background (12);
  noStroke();
  // Menggambar posisi awal persegi panjang dengan warna abu-abu
  fill(220);
  rect(100,100,200,100);
/* perintah menggambar persegi panjang berwarna merah transparan dengan mengubah kordinay dengan cara menambahkan nilai kordinat awal dengan nilai translasi vektor*/
  fill(255,0,0,128);
  rect(100+250, 100+150,200,100);
/*menggambar persegi panjang berwarna biru transparan dengan menumpuk hasil penjumlahan kordinat   awal dengan translasi vektor hingga warna berubah menjadi ungu. */
  fill(0,0,128,225);
  pushMatrix();
  translate(250,150);
  rect(100,100,200,100);
  popMatrix();
}

hasil tampilan listing diatas :





 Untuk persegi panjang yang berwarna merah transparan tidak akan kelihatan karena ditumpuk oleh
persegi yang berwana biru. Untuk melihat persegi yang berwarna merah transparan bisa dengan mengubah nilai kordinat salah satu rect misalnya pada rect persegi panjang berwarna merah transparan : rect (50+250, 80+150, 200, 100) mk hasilnya akan kelihatan persegi panjang merah transparan seperti pada gambar dbawah :



Skala

Membuat skala persegi panjang dengan 
panjang  : 200
lebar      : 100
nilai skala faktor (3.5) dengan menggunakan perintah scale (3.5)
catatan :                 
pemisah antara 3 dengan 5 menggunakan  titik(.) bukan koma(,) 
Listing Skala :
void setup()
{
  size (900,600);
  background (255);
 // Membuat persegi warna abu-abu dengan posisi Orginal 
  stroke(128);
  fill(220);
  rect(50, 50, 200, 100);
  // Membuat persegi warna abu-abu dengan skala vector (3.5)
  stroke(1);
  pushMatrix();
  scale(3.5);
  fill(220);
  rect(50, 50, 200, 100);
  popMatrix();
}


hasil tampilan listing diatas : 



ukuran original rect(50, 50, 200, 100) kemudian diskalakan dengan skala faktor (3.5)




Rotasi
Membuat rotasi persegi panjang dengan 
panjang : 200
lebar : 100
nilai sudut rotasi 75 derajat dengan menggunakan perintah rotate(radians(75))

void setup()
{
  size (500,500);
  background(255);
  smooth();
  fill(192);
  noStroke();
  rect(200, 100, 200, 100);
  pushMatrix(); 
//memindahkan titik asal ketitik poros  
  translate(200, 100);
//rotasi pada poros 75 derajat  
  rotate(radians(75));
  //menggambar persegi dititik asal dengan perputara 75 derajat
  fill(0);
  rect(0, 0, 200, 100);
  popMatrix();
}

hasil tampilan listing diatas :






Sabtu, 29 Oktober 2011

2 Karyawan Google diseret ke pengadilan oleh Groupon


Dikutip Info Teknologi dari Bloomberg, Groupon Inc. telah mengajukan tuntutan hukum kepada 2 mantan pegawainya yang kini bekerja di Google dengan tuduhan pencurian data rahasia yang telah dibocorkan ke perusahaan tempat mereka bekerja sekarang (Google).

Nama kedua pegawai tersebut adalah Michael Nolan yang bekerja sekitar 16 bulan (Mei 2009 – September 2011) dan Brian Hanna yang bekerja selama 9 bulan (Januari 2011 – September 2011), keduanya saat itu menjabat sebagai Sales Manager di Groupon.

Dalam tuntutan yang diajukan Groupon ke Cook County, Illinois minggu lalu, hanya nama kedua orang tersebut diatas saja yang dituntut, sementara Google tidak tertera dalam tuntutan tersebut. Berikut isi tuntutannya:
"Dalam posisi baru mereka di Google Offers dan/atau Google, Hanna dan Nolan memberikan pelayanan yang sama atau mirip seperti yang mereka kerjakan di Groupon, yang mengharuskan mereka menggunakan informasi rahasia dan sensitif yang mereka dapatkan saat mereka bekerja di Groupon
Artinya kedua orang tersebut dituduh telah melanggar perjanjian yang mengharuskan mereka menjaga informasi yang mereka peroleh seperti rencana pemasaran, sales, dan juga info daftar pelanggan. Dan Groupon menginginkan agar pengadilan mengeluarkan putusan supaya hal tersebut tidak terjadi (lagi).
Juru bicara Google, Jim Prosser mengatakan bahwa mereka tidak (belum) mendapatkan komplain dari Groupon sehingga tidak dapat berkomentar atas masalah tersebut. Selain itu Ia juga menolak untuk berkomentar mengenai masalah yang dihadapi Hanna dan Nolan.

(Groupon adalah situs yang bergerak di model bisnis kupon diskon terbesar didunia, dimana pada tahun lalu telah menolak tawaran akuisisi sebesar US$ 6 Milyar dari Google, dan diperkirakan nilai perusahaan tersebut saat ini mencapai US$ 11,4M.)

Kamis, 27 Oktober 2011